Saturday, 18 September 2021

 Manfaat dan Jenis Ikan Cupang yang Ada di Pasaran.

Memelihara ikan cupang memiliki banyak manfaat apalagi di masa pandemic ini ditengah keterbatasan mobilitas akibat penyebaran virus covid 19 sangat disarankan untuk selalu meningkatkan imunitas tubuh baik melalui asupan makanan yang sehat dan bergizi juga dengan aktivias yang dapat menambah indeks kebahagiaan, Salah satunya dengan memelihara ikan cupang. Setelah kita Lelah beraktivitas  sambal melihat akuarium ikan cupang hias yang indah dan lincah akan lebih nikmat bila ditemani cemilan sehat cookies sehat yang bisa anda dapatkan di https://resellernunenaszcookies.blogspot.com/

 

1.   Manfaat

Berikut ini ada 5 manfaat jika anda berminat untuk memelihara ikan cupang di rumah anda:

1.  Menghilangkan jentik nyamuk

Ikan Cupang dapat mengurangi populasi jentik nyamuk yang ada di bak kamar mandi. Hal ini dikarenakan Ikan Cupang mampu memangsa jentik – jentik nyamuk sebanyak 89 ekor hanya dalam waktu 6 jam saja. Maka jika anda berniat untuk mengurangi jentik nyamuk dan terhindar dari penyakit Demam Berdarah yang disebabkan oleh nyamuk berjenis aedes aegypti, anda hanya cukup rajin memelihara banyak ikan cupang ke kolam air yang terbuka dan lembab seperti bak kamar mandi.

 

2.      Mengontrol tekanan darah

Selain bisa membasmi populasi jentik nyamuk, memelihara Ikan Cupang juga bisa memberikan dampak positif bagi kesehatan tubuh anda. Sebab, jika anda memelihara dan merawat Ikan Cupang, maka nantinya dapat mengontrol tekanan darah yang ada di tubuh anda. Melihat pemandangan akuarium yang dipenuhi dengan tampilan Ikan Cupang yang indah dan warna – warni, bisa memberikan efek menenangkan bagi pikiran, serta mencegah rasa stress. Berkurangnya rasa stress inilah yang dapat mempengaruhi tekanan darah menjadi lebih normal dan lebih baik.

 

3.      Memperindah rumah

Salah satu manfaat dari memelihara Ikan Cupang lainnya, yaitu dapat memperindah suasana rumah. Akuarium yang dipenuhi oleh visual cantik dari Ikan Cupang ternyata bisa mempengaruhi kondisi udara dan energi yang ada di dalam rumah. selain menyejukkan, hal ini juga bisa memperindah pemandangan dalam rumah, sehingga penghuni di dalam rumah dapat memiliki kadar hormon dopamin yang lebih tinggi di dalam tubuhnya, serta menciptakan suasana rumah menjadi lebih yang menyenangkan.

 

4.      Mengurangi stress

Meningkatnya kadar hormon dopamin ternyata juga berefek pada pengurangan rasa stress. Selain bisa mengurangi rasa stress, hal ini juga bisa mengurangi rasa cemas. Sehingga anda akan merasa lebih tenang saat sedang memandangi akuarium yang penuh dengan warna – warni Ikan Cupang. Di sisi lain, sangat direkomendasikan untuk mengerjakan berbagai tugas di hadapan akuarium, karena bisa meningkatkan produktivitas kerja serta rendah akan distraksi.

Madu juga dapat meningkatkan imunitas tubuh dan mengurangi tingkat stress. Madu yang satu ini bisa anda dapatkan di https://maduhabbatusaudahaidar.blogspot.com/

 

1. Halfmoon yang Cantik

Sumber : en.wikipedia.org

Sesuai dengan namanya, ciri khas ikan cupang yang satu ini memiliki sirip dan ekor yang seolah-olah menyatu dan membentuk setengah lingkaran. Sangat indah, bukan?

2. Crown Tail atau Cupang Serit

Sumber : flickr.com

Selain cupang Halfmoon, cupang Crown Tail ini juga memiliki ciri khas yang sesuai dengan namanya. Dinamakan Crown Tail atau ‘ekor mahkota’ karena ekornya yang akan membentuk seperti mahkota ketika dibalik. Ikan yang satu ini juga tergolong jenis ikan cupang yang mahal karena cukup langka di pasaran.

3. Double Tail, Jenis Ikan Cupang yang Langka

Sumber : flickr.com

Cupang Double Tail yang ekornya bercabang dua ini sangat indah karena siripnya yang lebar. Tapi, ikan ini terkenal sulit dikembangkan, Ruppers. Hal itulah yang membuatnya langka.

4. Jenis Ikan Cupang HMPK

Sumber : flickr.com

Nama ikan cupang ini sendiri berasal dari singkatan hasil perkembangbiakan antara cupang Halfmoon dan Plakat. Ikan ini termasuk dalam jenis ikan cupang aduan dan hias.

5. Jenis Ikan Cupang Sawah

Sumber : alimustikasari.com

Ikan yang satu ini termasuk dalam jenis ikan liar. Karena jauh dari jangkauan manusia itulah, harga Cupang Sawah tergolong mahal, Ruppers. Jika semakin bagus dan besar, harganya juga otomatis semakin mahal.

6. Paradise (Marcopodus opercularis)

                                Sumber : commons.wikimedia.org

Cupang Paradise banyak ditemukan di daerah persungaian Sumatra, Kalimantan, dan juga Sulawesi. Ciri khas dari ikan ini adalah ekornya yang bercabang.

7. Si Lincah Sarawak

Sumber : flickr.com

Cupang Sarawak adalah jenis yang mudah beradaptasi degan alam. Bahkan, ia dapat hidup pada air bertekanan tinggi. Keren, ya!

8. Jenis Ikang Cupang Fancy

Sumber : flickr.com

Cupang Fancy terkenal memiliki warna yang cantik. Anda lihat saja kombinasi warna pada tubuh, sirip, dan ekornya. Cocok nih sebagai jenis ikan cupang hias.

9. Jenis Ikan Cupang Surga

                                        Sumber : flickr.com

Jenis Cupang Surga banyak terdapat di Asia Tenggara seperti beberapa daerah di Indonesia yaitu Sumatra, Jawa, dan Bali. Ikan ini termasuk cupang liar yang saat ini sudah semakin sulit ditemukan sehingga harganya tergolong mahal.

10. Jenis Ikan Cupang Emas

                                        Sumber : flickr.com

Seperti namanya, cupang Emas yang memiliki nama lain Betta unimaculata ini memiliki warna kuning keemas-emasan. Ikan ini banyak ditemukan di sawah, sungai, dan rawa.

11. Veil Tail yang Ekornya Menawan

                                        Sumber : pikist.com

Coba Anda perhatikan ekor ikan cupang yang satu ini. Menarik, bukan? Ekor cupang Veil Tail memang terkenal menawan. Tertarik untuk memeliharanya di rumah?

12. Coccina atau Cupang Belgi Bangkok

                                Sumber : commons.wikimedia.org

Cupang Coccina atau yang memiliki nama lain cupang Belgi Bangkok ini memiliki bentuk tubuh yang khas dan warna yang menarik. Warna merah dari ikan ini pasti dapat membuat tampilan ruangan semakin menarik!

13. Si Cantik Ikan Cupang Slayer

Sumber : pikist.com

Cupang yang satu ini sering menjadi favorit banyak orang. Bagaimana tidak? Bentuk ekor dan sirip dari cupang Slayer sangat indah. Warna terang pada tubuhnya juga membuatnya semakin menarik.

14. Jenis Ikan Cupang Plakat

                                Sumber : plakatbetta.high.quality

Cupang Plakat terkenal sebagai jenis ikan cupang aduan. Namun, warnanya yang cantik membuat banyak orang juga memelihara ikan ini sebagai ikan hias. Ciri khas dari jenis cupang ini terletak pada motif siripnya yang tegas.

15. Spade Tail yang Berekor Lancip

                                        Sumber : fins.betta

Dari melihat gambarnya saja, pasti Anda bisa melihat keunikan dari ikan cupang Spade Tail. Ya! Ekornya melancip, berbeda dengan jenis lainnya. Namun sayangnya, ikan ini tergolong langka, Ruppers.

16. Halfsun, Si Hasil Kawin Silang

                                    Sumber : bettablackwhite

Cupang Halfsun merupakan hasil perkawinan silang antara cupang Halfmoon dan Crown Tail. Disebut Halfsun karena sirip dan ekornya mirip dengan bentuk matahari.

17. Over Halfmoon

                                        Sumber : bettanesiaa_

Jika Cupang Halfmoon dapat membentangkan ekornya menjadi bentuk setengah lingkaran, Jenis Over Halfmoon ini dapat membentangkan ekornya melebihi setengah lingkaran. 

18. Dumbo atau Big Ear

                                    Sumber : hendriyantoakhe

Ikan cupang Dumbo ini sering disebut cupang Big Ear karena sirip telinganya yang sangat lebar seperti sayap.

19. Snakehead (Betta channoides)

                                        Sumber : zebetta24

Siapa sangka, ikan cupang liar yang satu ini ternyata asli Indonesia, lho. Dilansir dari goodnewsfromindonesia.id, cupang Snakehead adalah ikan cupang endemik yang hanya ada di Sungai Mahakam, Kalimantan Timur.

20. Jenis Ikan Cupang Giant

Sumber : giant_bettafish

Sesuai namanya, cupang Giant yang berhasil dikembangbiakan breeder dari Thailand ini memiliki ukuran terbesar yaitu mencapai 12 cm. Namun, karena tubuhnya yang besar itulah ikan ini tidak selincah cupang kebanyakan.

setelah melihat jenis-jenis ikan cupang dan gambarnya jenis manakah yang paling tertartik untuk Anda pelihara? Jangan lupa sebelum membeli ikan, perhatikan dengan benar dulu jenis-jenis ikan cupang dan ciri-cirinya agar bisa membeli yang sesuai kebutuhan.

Sumber : https://www.ruparupa.com/blog/jenis-ikan-cupang/

Friday, 17 September 2021

 Cara Ikan Cupang Berkembang Biak

 Foto : https://www.ikan.info/pemijahan-ikan-cupang/

Ikan cupang merupakan salah satu ikan agresif. Hal tersebut tertulis dalam sejarah ikan cupang.
Perilaku reproduksi dimulai dari pejantan yang meniup gelembung. Dia menghirup udara dari permukaan dan kemudian meniup gelembung berlapis lendir yang berada di permukaan air.

Hal tersebut ia lakukan selama berjam-jam sampai sarang gelembung tebal terbentuk, kemudian dia mengejar sang betina.

Awalnya, ikan cupang jantan mencoba dengan sopan memikat betina di bawah sarang dengan menunjukkan siripnya dan membuka penutup insangnya.

Tetapi jika sang betina tidak responsif atau tidak kooperatif, pejantan akan dapat berubah menjadi kasar, menggigit ekor dan sirip sang betina.

Ketika betina akhirnya terbujuk untuk 'kawin' dengan si pejantan, mereka akan mengitari satu sama lain dan menyalakan sirip mereka pula.

Akhirnya, sang pejantan membungkus satu sirip di sekitar betina dalam pelukan, membalik-baliknya dan membuahi telurnya.

Setelah ia pergi, betina akan melepaskan beberapa telur yang dibuahi. Biasanya membutuhkan waktu tiga sampai tujuh kali pelepasan.

Lalu, pejantan menangkap telur dan memasukkannya ke mulut yang sudah dilapisi lendir sebelum menempelkan ke sarang gelembung yang sudah pejantan bentuk.

Setelah itu, pejantan secara agresif mendorong betina dan menjaga sarangnya sampai telur menetas kira-kira 24-48 jam kemudian.

 


Sejarah Ikan Cupang



Ikan cupang atau betta fish kini menjadi ikan hias favorit bagi sebagian orang. Bentuknya yang kecil serta memiliki sirip berwarna-warni menjadi daya tarik.
Namun, memelihara atau merawat ikan cupang di rumah tidak lengkap rasanya kalau kita tidak tahu bagaimana sejarah ikan cupang. Berikut sejarah atau asal usul ikan cupang atau betta fish.

Sejarah ikan cupang berawal dari dataran China
Ikan cupang atau juga disebut ikan aduan Siam (Siamese fighting fish) adalah ikan yang berasal dari Asia Tenggara dan umumnya merupakan hewan peliharaan, seperti dikutip Live Science.

Di Thailand misalnya, mereka menyebut ikan cupang pla kat yang berarti ikan petarung. Cupang jantan dikenal sebagai petarung yang secara agresif membuka-tutup insangnya dan menggigit sirip jantan lain.

Di alam liar, perkelahian hanya berlangsung kurang lebih 15 menit tetapi orang-orang Thailand berasumsi ketika hewan ini dipelihara, mampu bertarung selama berjam-jam.

Asal-usul ikan cupang sebagian besar dari wilayah di Asia dengan habitat asli kolam dangkal dan persawahan. 
Ikan cupang sudah ada dari ratusan tahun yang lalu dan tempat asal mereka di lembah Mekong Laos, Thailand, Kamboja, Malaysia, Indonesia, Vietnam, dan sebagian wilayah di China.

Ikan cupang liar dapat ditemukan di habitat aslinya di kolam dangkal, persawahan, dan aliran air yang berada di suhu lebih dari 80 derajat celsius.

Seperti dilansir Its A Fish Thing, cupang termasuk ke dalam kelompok khusus yang dikenal sebagai 'ikan labirin' yang dapat bertahan hidup di air yang sangat sedikit dengan menghirup oksigen dari permukaan air.

Bahkan sebelum tahun 1800-an, anak-anak di Malaysia sudah tertarik dengan cupang. Mereka mengumpulkan lebih dari 50 ikan cupang sekaligus dari sawah dan mengadakan pertarungan.

Ikan cupang biasanya berukuran kecil dengan panjang 6-8 cm dan bertahan hidup rata-rata selama dua tahun.

Di alam liar, cupang jantan tidak pernah menumbuhkan sirip yang indah. Cupang yang ada di toko-toko ikan dengan warna sirip dari merah sampai keemasan menurut Animal Diversity Web, University of Michigan merupakan hasil dari pengembangbiakan selektif.

Ikan cupang liar memiliki warna hijau kusam dan sirip pendek, yang akan mereka nyalakan untuk menarik pasangan dan menangkal predator seperti salamander, kucing, dan ikan yang lebih besar.

Menyimak sejarah ikan cupang lebih cocok apabila ditemani makanan sehat dan praktis yang bisa anda dapatkan di https://frozenfoodbentonyai.blogspot.com

Sumber :https://www.cnnindonesia.com/gaya-hidup/20210106151351-284-590239/sejarah-ikan-cupang-dari-alam-liar-ke-akuarium-kecil

  Manfaat dan Jenis Ikan Cupang yang Ada di Pasaran. Memelihara ikan cupang memiliki banyak manfaat apalagi di masa pandemic ini ditengah ...